PT Integrasi Logistik Cipta Solusi (ILCS), anak perusahaan Pelindo Group yang berfokus pada solusi teknologi Kepelabuhanan dan logistik, luncurkan Simudi (Sistem Informasi Mudik Pelindo), sebuah platform digital inovatif yang dirancang untuk mengoptimalkan pengelolaan program Mudik Gratis Pelindo Group 2025. Kehadiran aplikasi ini merupakan langkah strategis PT ILCS dalam mendukung program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo Group guna memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses informasi mudik secara terpusat dan real-time.
Jakarta - PT Integrasi Logistik Cipta Solusi (ILCS), anak perusahaan Pelindo Group yang berfokus pada solusi teknologi Kepelabuhanan dan logistik, luncurkan Simudi (Sistem Informasi Mudik Pelindo), sebuah platform digital inovatif yang dirancang untuk mengoptimalkan pengelolaan program Mudik Gratis Pelindo Group 2025. Kehadiran aplikasi ini merupakan langkah strategis PT ILCS dalam mendukung program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo Group guna memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses informasi mudik secara terpusat dan real-time.
Sebagai platform digital, Simudi menghadirkan solusi yang komprehensif untuk proses pendaftaran tiket, pemesanan kursi bus, pencetakan tiket, hingga pengelolaan data peserta secara efisien dan tersentralisasi. Dengan sistem yang terintegrasi, peserta mudik kini dapat memperoleh informasi yang lebih transparan, mempercepat proses administrasi, serta mengurangi risiko kesalahan dalam pengelolaan data.
Aplikasi Simudi menegaskan komitmen ILCS dalam mewujudkan transformasi digital di lingkungan Pelindo Group. Dengan semakin berkembangnya kebutuhan layanan yang lebih cepat dan efisien, ILCS terus menghadirkan solusi teknologi berbasis aplikasi untuk meningkatkan kualitas layanan publik, termasuk dalam mendukung kelancaran program Mudik Gratis Pelindo Group.
“Aplikasi Simudi merupakan salah satu bentuk kontribusi kami dalam mendukung program TJSL Pelindo Group agar semakin efektif, efisien dan tepat sasaran. Digitalisasi sistem mudik gratis ini merupakan salah satu terobosan penting yang di inisiasi oleh PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo untuk memastikan proses terlaksana secara transparansi dan akuntabilitas. Tentunya kami juga berharap peserta mudik gratis mendapatkan pengalaman yang lebih nyaman, aman dan terorganisir dengan baik,” ujar Dimas Giri Prabowo, Sekretaris Perusahaan PT ILCS.
Aplikasi Simudi memiliki berbagai fitur unggulan yang memudahkan peserta mudik dalam mengakses layanan. Proses pendaftaran kini menjadi lebih cepat, di mana peserta dapat langsung mengisi data pribadi secara praktis dan terorganisir. Selain itu, pencetakan tiket digital memungkinkan akses yang lebih praktis dan memudahkan proses verifikasi keberangkatan dan kepulangan.
Dengan kehadiran Simudi, ILCS memberikan kontribusi nyata dalam mendukung pemanfaatan teknologi untuk melayani masyarakat sekaligus mendukung Pelindo Group yang terus berinovasi menghadirkan layanan yang lebih responsif dan memberi manfaat kemudahan bagi masyarakat.
Berita Lainnya
ILCS Dukung Transformasi Digital Pelindo di Forum Internasional The 4th Global Digital Trade Expo 2025, Hangzhou
Indonesia menegaskan perannya di kancah perdagangan digital global melalui kehadiran PT Pelabuhan Indonesia (Persero) bersama anak perusahaannya, PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) dan PT Integrasi Log...
Perkuat Sinergi Inovasi Teknologi, ILCS Hadir di Hackathon IFest 2025 Universitas Padjadjaran
Dalam upaya memperkuat sinergi antara industri dan dunia pendidikan, PT Integrasi Logistik Cipta Solusi (ILCS), anak perusahaan PT Pelindo (Persero), turut ambil bagian dalam Informatics Festival (IFe...
Perkuat Sinergi Digital Pelindo Group, ILCS Tampilkan Solusi Digital Terintegrasi dalam Pameran Pelindo Business Engagement 2025
Sebagai bagian dari upaya mempercepat transformasi digital di lingkungan Pelindo Group, PT Integrasi Logistik Cipta Solusi (ILCS) berpartisipasi dalam Pelindo Business Engagement 2025 yang mengusung t...
